|
Detail Buku:
Pengarang: Nektarity (komunitas Penulis Fiksi Sastra RUMPUN NEKTAR)
Ukuran : 14 x 20 cm
Tebal : xi + 211 hlm
Harga : 44.000
Ketik: AMERTA# NAMA LENGKAP # ALAMAT LENGKAP # JUMLAH # NO TELP
Kirim ke: 082333535560
Nanti Anda akan mendapatkan SMS No. Rek dan jumlah yang harus dibayarkan.
Sinopsis:
Jangan bertanya ‘mengapa?’ sebab tak ada jawaban yang mampu menjawab. Atau justru ja-wabannnya ada di diri sendiri. Sebab kata-kata itu jujur. Jangan ajak dia berbohong. Meski dia mati. Dia mampu berkuasa atas apapun di semesta ini. Tuhan berfirman lewat kata-kata. Kamu memaki, merayu, menyanyi lewat kata-kata. Apa yang lebih indah dari kata-kata?
Antologi ini bukan rayuan gombal. Bukan pula realita hidup yang ditransfer ke dalam bentuk fiksi. Meski ini tentang kita. Terlalu absurd menceritakan sebuah kisah mengenai diri sendiri ke dalam bentuk fiksi. Bagiku mengarang adalah sebuah proses berandai-andai. Kadang-kadang ilusi. Realita hidup biarlah menjadi kenangan seperti batu di sungai, tertinggal oleh arus. Kita arus, bukan batu. Antologi ini telah mengalami proses dramatisasi, seperti layaknya fiksi lainnya.
Tapi jangan cepat percaya, sebab ini cuma kata-kata. Jangan terprovokasi. Makna cerita bukan hanya untuk kamu, tapi untuk semesta. Dalam harap yang Amerta.
-Wirasatriaji-